Coba keluarkan dompetmu dan ambil uang pecahan 1000 rupiah dan lihat gambar yang ada di uang tersebut. Sudah?.

Selama ini mungkin kita tidak menyadari bahwa ada sebagian pecahan uang rupiah yang menggunakan foto-foto tempat indah di Indonesia. Termasuk Pulau Maitara yang ada di pecahan 1000 rupiah. Ini merupakan salah satu cara kreatif yang dilakukan pemerintah untuk mengenalkan tempat-tempat keren di Indonesia.

Pulau Maitara hanyalah salah satu contoh. Masih ada beberapa tempat lain yang fotonya juga dipajang di pecahan uang rupiah, sejak jaman Orde Lama hingga sekarang.

Tak cuma tempat, beberapa kebudayaan serta binatang endemik juga sempat dikenalkan melalui pecahan uang rupiah.

Sekedar flashback, berikut ini adalah 9 tempat keren di Indonesia yang pernah dan masih diabadikan dalam pecahan uang rupiah.

1. Danau Toba

Saat ini pemerintah Indonesia melalui Kementrian Pariwisata dan dinas terkait sedang mengembangkan 10 destinasi baru sebagai tujuan wisata unggulan di Indonesia selain Bali. Salah satu tempat yang sedang dikembangkan itu adalah Danau Toba. Danau Toba sendiri merupakan sebuah danau vulkanik terbesar di Asia Tenggara. Danau ini terbentuk oleh letusan Gunung Toba purba ribuan atau jutaan tahun yang lalu. Lokasi danau ini berada di propinsi Sumatra Utara.

Foto Danau Toba pernah diabadikan dalam uang pecahan 1000 rupiah pada era Orde Baru. Pecahan ini pertama kali beredar tahun 1992 dengan warna dominan biru.

2. Segara Anak

Banyak pendaki yang sepakat bahwa Gunung Rinjani merupakan gunung dengan jalur trekking terindah di Indonesia. Beberapa bahkan juga berpendapat bahwa pemandangan yang ada jalur trekking gunung ini adalah yang terindah di Asia Tenggara. Salah satu alasan yang membuat opini itu masuk akal adalah keberadaan danau Segara Anak. Ya, Segara Anak adalah salah satu alasan kenapa banyak orang ingin mendaki Gunung Rinjani.

Danau Segara Anak sendiri akan kita lihat setelah kita berada pada ketinggian 2.000 mdpl. Di tengah-tengah kaldera yang membentuk danau Segara Anak terdapat sebuah gunung berapi yang dinamakan Gunung Barujari, gunung di atas gunung. Foto kedua tempat tersebut (yang diambil dari Puncak Rinjani) diabadikan pada pecahan uang 10.000 yang pertama kali dirilis oleh BI tahun 1998.

3. Menara Kudus

Ada sebuah landmark ikonik sekaligus menjadi aset wisata sejarah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah yakni Menara Kudus. Menara setinggi 18 meter ini merupakan salah satu peninggalan Wali Songo yang menyebarkan ajaran Islam di Pulau Jawa. Menara Kudus yang memiliki arsitektur kombinasi antara Hindu dan Islam dibangun pada tahun 549 M di bawah komando Sunan Kudus. Bangunan menara ini berada di kompleks Masjid Menara Kudus atau juga dikenal dengan Masjid Al Aqsa dan Masjid Al Manar.

Foto Menara Kudus pernah menghiasi uang pecahan 5.000 rupiah yang pertama kali dikenalkan oleh BI pada tahun 1986.

4. Candi Borobudur

Candi Borobudur merupakan salah satu aset wisata sejarah paling berharga yang dimiliki Indonesia. Candi ini pernah masuk daftar 7 Keajaiban Dunia. Bangunan yang berada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah ini merupakan monuman Buddha terbesar di dunia yang didirikan sekitar tahun 800 M. Beberapa festival sering diadakan di sekitar Candi Borobudur untuk semakin mengenalkan Candi Borobudur kepada masyrakat luas, baik lokal maupun dunia.

Foto candi ini pernah dipajang pada pecahan uang 10.000 rupiah yang pertama kali dikenalkan pada tahun 1992 dengan warna merah cenderung coklat.

5. Candi Prambanan

Candi Prambanan, yang berada di wilayah perbatasan antara Propinsi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, juga merupakan salah satu aset wisata sejarah yang sangat berharga bagi Indonesia. Candi ini merupakan monuman Hindu terbesar di Asia Tenggara dan masuk dalam salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO. Candi ini dibangun pada abad ke-9 Masehi. Candi ini sangat terkenal dengan legenda Roro Jonggrang dan Bandung Bondowoso.

Foto Candi Prambanan juga sempat diabadikan dalam pecahan 10.00 rupiah yang pertama kali dirilis tahun 1979 dengan warna dominan coklat.

6. Gunung Krakatau

Krakatau merupakan salah satu gunung berapi legendaris di Indonesia. Pada tahun 1883 gunung ini pernah meletus dan tercatat sebagai salah satu letusan paling dahsyat di dunia. Kala itu, letusan gunung ini menewaskan hingga 36.000 jiwa. Lokasi Gunung Krakatu sendiri berada di wilayah Taman Nasional Ujung Kulon di propinsi Banten.

Dulu, foto Gunung Krakatu dipajang di salah satu sisi mata uang kertas pecahan 100 rupiah yang sangat dominan dengan warna merah. Uang dengan foto Gunung Krakatu ini pertama kali dirilis tahun 1992.

7. Danau Kelimutu

Di Pulau Flores, tepatnya di Kabupaten Ende, ada sebuah gunung berapi yang memiliki kaldera membentuk danau dengan air yang bisa berubah warna. Gunung dan danau tersebut dikenal nama dengan Kelimutu. Ada tiga buah danau di Danau Kelimutu yang masing-masing airnya berwarna merah, biru, dan putih. Warna air di danau tersebut bisa berubah seiring waktu. Menurut kepercayaan lokal, perubahan warna air di Danau Kelimutu merupakan pertanda adanya kejadian alam tertentu.

Keindahan danau tiga warna Kelimutu pernah dikenalkan oleh pemerintah Indonesia melalui uang pecahan 5.000 yang dirilis tahun 1992.

8. Pura Ulun Danu Bratan

Jika saat ini kamu punya uang pecahan 50.000 di dompet, coba keluarkan dan lihatlah gambar di salah satu sisinya. Maka kamu akan mendapati sebuah pura di tepi danau. Pura tersebut merupakan Pura Ulun Danu Bratan yang berada di daerah Bedugul, Bali. Danau yang berada di gambar tersebut dikenal dengan nama Danau Bratan. Jika kamu sedang jalan-jalan ke Bali, tak ada salahnya untuk mampir ke danau ini untuk mengobati rasa penasaran.

9. Pulau Maitara

Foto: https://pbs.twimg.com/media/CNirEJdUsAANjNS.jpg

Foto: Twitter

Last but not least. Seperti yang sudah disinggung di awal, salah satu tempat Indonesia yang diabadikan di uang pecahan rupiah adalah Pulau Maitara. Pulau ini sendiri berada di Propinsi Maluku Utara. Untuk ke pulau ini kita bisa menyebrang melalui Ternate dengan waktu tempuh sekitar 30 menit. Pulau Maitara sendiri merupakan sebuah pulau yang berpenghuni.

 

Featured image