Membicarakan pantai-pantai indah di Bali memang tidak akan ada habisnya. Dari pantai yang sangat mainstream seperti Kuta hingga pantai-pantai yang namanya masih sangat asing di telinga

Pantai Amed mungkin termasuk pantai yang cukup asing di telingamu sehingga mungkin akan muncul pertanyaan, “itu dimana, ya?”

Lokasinya tentu saja berada di Bali. Tepatnya di kabupaten Karangasem. Sekitar 30 menit jika ditempuh dari pusat kota Amlapura (ibukota kabupaten Karangasem). Pantai Amed memiliki latar belakang berupa pemandangan Gunung Agung yang terlihat begitu gagah. Jika kamu datang ke pantai ini saat subuh hari, pemandangan sunrise nya tidak akan kalah dengan Pantai Sanur

Secara umum pantai ini mungkin tidak jauh berbeda dengan pantai-pantai lain di Bali. Jika dilihat dari kejauhan, pantai ini mungkin akan terlihat biasa saja. Namun jika kita mendekat ke pantai kita akan mendapati suasana yang berbeda. Ombaknya yang cenderung tenang plus airnya yang jernih membuat kunjungan ke pantai ini menjadi lebih menyenangkan. Dan yang paling penting, pantai ini tak seramai Kuta

Beberapa orang memang lebih menyukai suasana pantai yang sepi

Beberapa wisatawan yang datang ke pantai ini biasanya menikmati pemandangan bawah laut dengan snorkeling serta diving

pantai amed sunrise

Foto: http://www.kamarmurah.com/

Pantai Amed berada di desa Amed, kecamatan Abang, Karangasem. Mayoritas penduduk di desa ini berprofesi sebagai nelayan dan petani garam. Jadi, di pantai ini kita akan menjumpai beberapa perahu nelayan yang sedang terparkir

Satu hal yang mungkin tidak akan bisa ditemui di pantai-pantai lain di Bali adalah pemandangan proses pembuatan garam secara tradisional oleh masyarakat setempat. Kegiatan masyarakat lokal semacam ini akan membuat pengalaman liburan kita menjadi lebih berkesan

Satu hal lagi yang membuat pantai ini terlihat menarik adalah keberadaan sebuah pasar tradisional di dekat pantai. Pasar ini biasanya buka setiap pagi dan kita bisa membeli jajanan tradisional seperti laklak, lukis, klepon serta makanan tradisional lain yang harganya murah meriah

Sebagaimana tempat-tempat wisata di Bali. Akomodasi penginapan juga banyak tersedia di sekitar Pantai Amed jadi kamu tak perlu khawatir jika ingin bermalam

 

Lokasi

Desa Amed, kecamatan Aband, Karangasem, Bali

Tampilkan peta

 

Featured image