Bogor merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang punya banyak wisata air terjun, salah satunya adalah Curug Nangka. Walaupun tidak terlalu besar, curug ini tetap menjadi objek wisata yang menarik untuk dikunjungi karna menawarkan suasana alam yang segar dan asri.

Curug Nangka berada kawasan hutan pinus sehingga udara di sekitar sana terasa sangat segar. Lokasinya berada di kaki Gunung Salak. Tepatnya di Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor

Curug Nangka berada di sebuah wana wisata yang sudah dikembangkan menjadi salah satu alternatif wisata bernuansa alam di Bogor. Di kawasan wana wisata tersebut kita bisa melakukan berbagai hal menarik. Termasuk mencoba atraksi flying fox. Sedangkan untuk menuju ke lokasi curug kita harus trekking selama beberapa menit melewati jalanan setapak di antara hutan pinus. Sesekali kamu mungkin akan bertemu dengan monyet liar saat berjalan menuju ke lokasi curug.

Di kawasan wana wisata Curug Nangka sendiri tidak hanya ada satu curug saja. Selain curug utama, masih ada dua air terjun lain yakni Curug Daun dan Curug Kawung. Lokasi utama sendiri adalah yang paling dekat dengan pintu masuk. Jarak antara satu curug dengan curug yang lain sekitar 1 km.

Curug Nangka memiliki debet air yang tidak terlalu tinggi. Airnya langsung jatuh ke tumpukan batu di bawahnya untuk selanjurnya mengalir ke sebuah sungai kecil berbatu. Curug ini bukan tipe curug yang cocok untuk berenang atau berendam sampai kedinginan karna di bawahnya tidak terdapat kolam yang memungkinkan untuk kegiatan itu. Namun, suasana alami yang ada di sekitar curug menjadikannya tempat yang ideal untuk menghilangkan kepenatan.

Selain menikmati keindahan Curug Nangka, kita juga bisa melanjutkan trekking untuk menuju dua air terjun lainnya untuk mendapatkan pengalaman yang maksimal. Berfoto-foto sambil menikmati keindahan alam akan menjadi kegiatan menarik yang bisa kita lakukan di sekitar Curug Nangka.

Nama Curug Nangka barangkali memang belum setenar curug-curug lain di Bogor seperti Curug Bidadari atau Curug Luhur. Namun, curug cantik ini akan menjadi alfternatif yang menyenangkan.

 

Tampilkan peta Curug Nangka

 

Featured image