Selain air terjun Grojogan Sewu yang sudah sangat terkenal, kabupaten Karayanganyar juga masih punya beberapa wisata air terjun yang tidak kalah menarik. Salah satunya adalah air terjun Jumog
Air terjun Jumog merupakan wisata air terjun yang berada di desa Berjo, kecamatan Ngargoyoso. Ngargoyoso sendiri merupakan sebuah kecamatan di Karanganyar yang memiliki banyak sekali objek wisata bernuansa alam karna kecamatan ini berada di kaki gunung Lawu
Air terjun Jumog merupakan salah satu objek wisata favorite masyarakat yang tinggal di Solo dan sekitarnya. Tempat ini sering menjadi destinasi liburan untuk mereka yang ingin merasakan suasana alam pegunungan. Lokasi air terjun ini sendiri berada di kaki gunung Lawu
Meskipun lokasinya berada di Karanganyar, namun objek wisata ini sering dikunjungi oleh mereka yang sedang liburan ke Solo. Jika ditempuh dari Solo membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam untuk sampai ke air terjun Jumog. Lokasi air terjun ini satu arah dengan objek wisata Candi Sukuh yang sama-sama berada di desa Berjo. Selain candi Sukuh, masih ada candi Cetho serta kebun teh Kemuning yang lokasinya tidak terlalu jauh
Berada di sekitar air terjun kita bisa merasakan suasana segar khas alam pegunungan. Suara gemuruh air terjun yang jatuh dari ketinggian menyajikan simfoni alam yang aduhai
Air terjun Jumog sendiri sudah dikembangkan sebagai objek wisata resmi sehingga fasilitas yang dimiliki sudah cukup lengkap. Area bermain anak-anak juga sudah tersedia untuk pengunjung yang membawa anak-anak. Air terjun ini sendiri merupakan salah satu tempat favorite muda-mudi untuk berkencan ketika liburan. Di sekitar air terjun kita bisa bersantai-santai sambil duduk-duduk di batu atau gazebo sembari menikmati sejuknya udara
Air terjun Jumog ini memiliki ketinggian sekitar 30 meter. Air yang jatuh ke bawah kemudian mengalir ke sebuah sungai kecil berbatu. Diatas sungai tersebut terdapat sebuah jembatan bambu yang menjadi spot favorite para pengunjung untuk berfoto. Untuk pengunjung yang berasal dari luar kota dan ingin bermalam, di sekitar air terjun juga terdapat pilihan menginap berupa homestay
Lokasi:
Desa Berjo, kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah