Traveling tidak harus mahal dan ke tempat yang jauh. Untuk kamu yang tinggal di Jogja dan sekitarnya dan ingin mencari tempat piknik yang asyik namun murah meriah, Curug Indah Tegalrejo bisa menjadi salah satu destinasi pilihan

Curug Indah Tegalrejo merupakan sebuah curug alias air terjun yang berada di kecamatan Gedangsari, Gunung Kidul. Meski secara administratif masuk propinsi DIY, namun lokasi air terjun ini lebih dekat dengan kecamatan Bayat yang ada di kabupaten Klaten, Jawa Tengah

Lokasi Curug Indah Tegalrejo berada di alam terbuka sehingga suasana di tempat ini terasa begitu segar, asri dan menyejukkan. Air terjun ini belum terlalu ramai oleh pengunjung. Yang datang kesini biasanya adalah anak-anak remaja yang mencari tempat untuk menghabiskan waktu bersama teman-teman. Saat weekend pun tempat ini juga tidak terlalu ramai sehinga sangat cocok untuk kamu yang mencari tempat piknik yang sepi untuk melepas penat dan lari sejenak dari hiruk pikuk

dscf28871

Curug Indah Tegalrejo ini terdiri dari beberapa curug yang bertingkat-tingkat. Masing-masing curug memiliki ketinggian yang bervariasi. Di setiap curug terdapat kolam dibagian bawahnya yang bisa kamu gunakan untuk berendam sambil merasakan udara sejuk alam terbuka. Segar rasanya

Curug Indah Tegalrejo ini masih minim fasilitas. Tidak ada toilet ataupun kamar mandi. Satu-satunya fasilitas yang ada disini adalah tempat parkir yang masih dikelola seadanya oleh masyarakat setempat. Untuk bisa sampai ke lokasi air terjun kamu harus berjalan kaki terlebih dahulu selama sekitar 10 menit. Gemercik suara air serta udara yang sejuk akan langsung menyambut kehadiranmu di tempat ini

IMG_8930

Untuk menuju satu curug ke curug yang lain kamu bisa berjalan melewati jalan setapak yang sedikit menanjak. Berbagai kegiatan bisa kamu lakukan di sekitar curug ini. Mau mandi atau berendam atau sekedar duduk-duduk santai di bebatuan, it’s okay. Namun perlu dicatat bahwa di tempat ini tidak ada kamar mandi untuk ganti baju

Serta jangan lupa untuk berhati-hati ketika berjalan diatas batu karna batu-batu di sekitar air terjun sangat keras dan licin di beberapa titik

Lokasi tempat ini berada di perbatasan antara kabupaten Klaten, Jawa Tengah dan kabupaten Gunung Kidul, DIY. Tempat ini akan lebih mudah jika diakses dari kota Klaten. Tidak sampai satu jam. Karna lokasi curug ini dekat dengan kecamatan Bayat, masyarakat sekitar juga menyebut tempat ini dengan sebutan Curug Bayat. Jadi, jangan bingung kalau nanti kamu bertanya lokasi tempat ini namun malah diarahkan ke Curug Bayat. Sama saja

 

Informasi:

  • Tiket: Masih gratis
  • Parkir: Rp3000

 

Lokasi

Desa Tegalrejo, Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta

Tampilkan peta
Peta belum tersedia