Ke Medan akan kurang lengkap kalau tidak mencoba kuliner yang menjadi ciri khas kota tersebut. Di Medan banyak sekali tempat makan yang juga sekaligus menjadi tempat nongkrong

Sama seperti kota-kota metropolitan lain, Medan juga punya tempat yang menjadi idola anak-anak muda untuk berkumpul dan bercengkrama

Tidak cuma anak muda, masyarakat Medan pada umumnya memang suka menikmati kuliner sambil berkumpul bersama keluarga atau kerabat. Menikmati suasana malam atau siang di Medan sambil menyantap hidangan dan bercengrama bersama orang-orang terdekat tentu akan menjadi pengalaman yang sangat menarik saat traveling ke Medan

Nah, kalau kamu sedang traveling ke Medan dan mencari tempat makan yang seru, berikut ini adalah tempatnya

 

1. Merdeka Walk

medan

Untuk kamu penggemar kuliner atau sekedar ingin mencari tempat nongkrong, tempat pertama yang wajib kamu kunjungi ketika traveling ke Medan adalah Merdeka Walk. Di tempat ini kamu bisa menikmati kuliner sambil ngobrol bersama teman sembari menikmati serunya suasana malam di Medan

Merdeka Walk berada dekat dengan Lapangan Merdeka yang merupakan lapangan serbaguna dimana anak-anak muda Medan sering nongkrong. Merdeka Walk akan semakin ramai saat hari menjelang malam. Tempat ini juga merupakan surga bagi kamu yang mempunyai hobby jalan kaki

Tampilkan peta

 

2. Jalan Semarang

Jalan Semarang medan

Namanya memang jalan Semarang. Namun tempat ini berada di Medan. Sebuah kawasan yang disesaki dengan para pedagang kuliner serta pengunjung yang tak pernah sepi. Kawasan ini juga dikenal sebagai kawasan pecinan atau China Town. Di tempat ini kamu bisa mendapatkan kuliner apapun yang kamu cari. Mau mencari berbagai macam olahan mie? Ada. Mau merasakan variasi menu bebek? Juga aga

Kawasan ini menampilkan dua sisi yang berbeda saat siang dan malam hari. Saat siang hari tempat ini adalah deretan toko. Setelah hari beranjak gelap dan tokot-toko sudah mulai tutup, tempat ini berganti wajah menjadi tempat makan dengan berbagai macam sajian yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera. Banyak pedagang yang menjajakan berbagai macam kuliner di tempat ini. Kamu tinggal pilih

Tampilkan peta

 

3. Tip Top

Tip Top medan

Tip Top bukanlah sebuah tempat makan terbuka seperti halnya Merdeka Walk ataupun China Town. Tip Top lebih cocok dijadikan untuk menikmati dessert. Sajian di tempat ini kebanyakan adalah jenis-jenis kue dan es krim. Konon, di Tip Top terdapat sebuah mesin oven yang usianya sudah 80 tahun dan masih digunakan untuk memanggang kue

Tip Top sendiri merupakan sebuah restoran paling tua di Medan yang masih beroperasi hingga saat ini. Bangunan serta tempat duduk di tempat ini bergaya Eropa. Restoran ini pertama kali dibuka pada tahun 1929. Waktu itu masih menggunakan nama Jangkie. Pada tahun 1934 restoran ini pindah alamat yang juga diikuti dengan pergantian nama menjadi Tip Top dan masih digunakan hingga sekarang

Tampilkan peta

 

4. Durian Ucok

durian ucok medan

Medan dikenal sebagai daerah penghasil durian paling enak di Indonesia. Kalau kamu adalah pecinta buah yang satu ini, wajib hukumnya untuk datang ke tempat yang satu ini: Durian Ucok

Di Durian Ucok kamu bisa puas menikmati buah durian dan tak perlu takut kehabisan. Siang dan malam tempat ini selalu ramai oleh para pengunjung yang ingin menikmati durian. Yang unik dari tempat ini adalah, kamu bisa menukar buah durian jika merasa buah yang kamu dapat kwalitasnya tidak bagus. Pengunjung tempat ini tidak hanya warga kota Medan tapi juga para wisatawan luar kota yang sedang liburan ke Medan. Jika kamu ingin menjadikan buah durian sebagai oleh-leh, pihak Durian Ucok menyediakan kemasan khusus yang akan membuat aroma durian tidak menjalar kemana-mana. Harga durian di tempat ini berkisar antara Rp. 20.000 s/d Rp. 40.000

Tampilkan peta

 

5. Kedai Kopi Apek

kedai kopi apek

Penggemar kopi sepertinya wajib mencoba tempat yang satu ini. Sebuah kedai kopi yang sangat legendaris di Medan. Di tempat ini kamu tidak hanya bisa menikmati kopi, namun juga bernostalgia dengan masa lalu melalui bangunan kedai yang vintage. Dilihat dari luar bangunan tua ini memang tidak istimewa sama sekali. Namun, begitu memasuki kedai nuansa jaman dulu akan langsung terasa

Kedai Kopi Apek merupakan sebuah kedai kopi yang didirikan oleh keturunan Tiong Hoa Melayu. Perabot-perabot yang ada disini seperti kursi, lemari, serta kursinya bergaya Tiong Hoa Melayu. Menu yang disajikan disini antara lain kopi, teh, telur setengah matang, roti srikaya dan masih banyak lagi

Kopi yang disajikan di kedai ini juga bukan sembarang kopi. Melainkan kopi-kopi pilihan asli Sumatra yang berasal dari daerah Lintong dan Sidikalang. Resep kopinya telah diracik secara turun temurun. Secangkir kopi di kedai ini dihargai Rp 17.000 untuk kopi panas, sedangkan untuk kopi dingin diharga Rp 22.000