Bisa ditebak, kamu pasti akan langsung teringat dengan Karimun Jawa ketika sedang membicarakan tentang Jepara. Yap, Karimun Jawa memang merupakan tempat wisata paling terkenal di kalangan penggemar traveling yang lokasinya berada di kabupaten Jepara

Selain terkenal di kalangan pecinta traveling, Karimun Jawa juga menjadi destinasi favorite pengantin baru untuk menikmati honeymoon. Tapi, kita tak akan membahas tentang Karimun Jawa disini karna di Jepara masih banyak tempat-tempat seru lainnya yang bisa kita kunjungi

Objek wisata yang paling banyak tersedia di Jepara adalah pantai. Bahkan, ada beberapa pantai yang lokasinya dekat dengan pusat kota. Ada lebih dari 10 pantai di Jepara yang dapat kamu pilih untuk menjadi tujuan traveling kamu berikutnya. Di artikel ini kita akan membahas 8 diantaranya. Kita memang sengaja tidak menyertakan Karimun Jawa karna tempat tersebut sudah banyak yang tahu. Berikut ini adalah 8 pantai yang direkomendasikan

 

Baca juga: 9 Tempat Wisata Pilihan Yang Membuatmu Ingin Segera ke Jepara

 

1. Pantai Kartini

pantai kartini

Jika melihat gambar diatas kamu pasti akan langsung teringat dengan pantai Losari di Makassar. Pantai Kartini adalah pantai paling terkenal di kabupaten Jepara, selain deratan pantai yang ada Karimun Jawa. Yang menarik dari pantai Kartini adalah lokasinya yang berada tak jauh dari pusat kota. Lokasi pantai ini bahkan hanya sekitar 2,5 km saja dari kantor bupati

Maka tak heran kalau pantai Kartini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Di sekitar pantai Kartini banyak sekali wahana yang dibangun untuk mendukung kegiatan wisata. Ada sebuah bangunan besar berbentuk kura-kura yang dinamakan Kura-kura Ocean Park. Bangunan ini merupakan sebuah aquarim raksasa. Pantai Kartini juga merupakan dermaga menuju Taman Laut Nasional Karimunjawa dan Pulau Panjang

 

2. Pantai Bandengan

pantai bandegan 1

Pantai Bandengan juga dikenal dengan nama Pantai Tirto Samodra. Lokasinya juga tidak terlalu jauh dari pusat kota Jepara. Sekitar 7 km saja. Pantai ini memiliki pasir putih dan air laut yang biru dengan ombak yang tak terlalu bahaya untuk berenang, bahkan untuk anak-anak

Di pantai ini banyak sekali wahana-wahana yang bisa dicoba seperti banana boat, jet ski, ATV, hingga kano. Di pantai ini juga sering diadakan festival layang-layang. Nama “Bandengan” sendiri diambil dari nama desa lokasi pantai ini berada

 

3. Pantai Teluk Awur

pantai teluk awur

Pantai ini memang tidak terlalu special. Tapi tak ada salahnya untuk berkunjung kesini ketika sedang traveling ke Jepara. Apalagi lokasinya yang juga tidak terlalu jauh dari kota. Cuma sekitar 4 km saja. Pantai ini berada di Desa Telukawur kecamatan Tahunan

Yang menarik, untuk masuk ke pantai ini tidak dipungut biaya alias gratis. Meski gratis, fasilitas yang ada pantai ini sudah cukup lengkap. Mushola, warung makan, tempat bilas. Semua sudah terseda di pantai ditambah lagi beberapa fasilitas lain untuk kegiatan wisata. Kalau cuaca sedang cerah, datanglah ke pantai Teluk Awur ini saat sore menjelang senja. Pemandangan sunsetnya cukup keren

 

4. Pantai Empu Rancak

7

Pantai ini dikenal sebagai tempat untuk menemukan berbagai macam olahan seafood di Jepara. Untuk kamu kebetulan penggemar seafood, wajib datang kesini. Menikmati seafood di pantai Empu Rancak ini akan jadi pengalaman yang tak terlupakan

Disini kamu bisa menikmati santapan seafood sambil duduk-duduk di gazebo yang menghadap langsung ke pantai. Serunya lagi, gazebo-gazebo tersebut berdiri diantara pohon pandan pandai. Empu Rancak sendiri merupakan sebuah pantai berpasir putih yang ombaknya sangat tenang. Untuk masuk ke pantai ini tidak dipungut biaya. Lokasi pantai ini berada di desa Karang Gondang kecamatan Mlonggo

 

5. Pantai Pungkruk

DSC05580

Pantai Pungkruk juga merupakan tempat yang seru untuk menemukan berbagai macam seafood. Yang lebih asik lagi, kita bisa menikmati seafood di warung-warung yang dibangun diatas air. Pantai Pungkruk nampaknya memang lebih cocok untuk wisata kuliner. Di pantai ini para pengunjung bisa menyewa becak air jika ingin menikmati suasana laut

Pantai Pungkruk berada di desa Mororejo kecamatan Mlonggo. Sekitar 7 km dari pusat kota Jepara

 

6. Pantai Ombak Mati

4b

Tahu kenapa pantai ini dinamakan Ombak Mati? Karna di pantai ini nyaris tidak ada ombak. Airnya benar-benar tenang seperti di kolam. Pantai Ombak Mati cocok banget untuk kamu yang menyukai pantai sepi. Yap, suasana di pantai ini masih sangat sepi. Mungkin karna lokasinya yang jauh dari pusat kota

Pantai ini memiliki air yang bening dan pasir putih. Masih cenderung sepi, namun di pantai ini sudah terdapat beberapa fasilitas seperti dermaga, kid’s park, penginapan, warung makan dan mushola. Dari pantai ini juga terlihat PLTU Tanjung Jati B. Pantai Ombak Mati berada di desa Bondo kecamatan Bangsri

 

7. Pantai Blebak

pantai blebak

Di pantai Blebak kita akan menemukan kesederhanaan yang sangat istimewa. Berkunjung ke pantai ini akan membuat siapa saja yang sedang ada masalah menjadi lebih tenang. Suasana disana benar-benar menenangkan. Pas banget untuk refreshing yang sesungguhnya

Pantai Blebak ini masih sangat sepi. Penyebabnya mungkin karna lokasinya yang jauh dari pusat kota. Namun, hal itu justru membuat pantai ini sangat menarik untuk dikunjungi. Nge-camp di pantai ini sepertinya merupakan ide yang sangat menarik

 

8. Pantai Pailus

CIMG3431

Last but not least. Pantai terakhir yang direkomendasikan untuk dikunjungi di Jepara adalah pantai Pailus. Pantai Pailus juga cocok untuk kamu yang menyukai pantai sepi. Tidak terlalu banyak orang yang berkunjung ke pantai Pailus yang berada di desa Karanggondan kecamatan Mlonggo ini

Pantai Pailus adalah pantai berpasir putih dengan suasana yang sangat pas untuk menenangkan diri. Pantai ini sendiri memang didesign sebagai “pantai perawan” karna pemerintah setempat sadar banyak wisatawan yang menginginkan pantai yang belum terlalu terjamah. Ada peraturan yang melarang mendirikan bangungan di kawasan pantai. So, untuk kamu yang termasuk penggemar “pantai perawan”, wajib hukumnya untuk datang ke pantai ini saat sedang di Jepara