Taman Nasional Komodo. Semua orang pasti tahu dimana tempat itu berada. Taman Nasional Komodo adalah salah satu tempat di Indonesia yang diakui sebagai warisan dunia oleh UNESCO

Taman Nasional Komodo terdiri atas beberapa pulau. Selain dua pulau utama yang menjadi habitat komodo yakni Pulau Komodo dan Pulau Rinca, ada pulau lain yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi saat jalan-jalan ke TN Komodo yakni Pulau Padar. Pulau ini merupakan pulau terbesar ketiga di TN Komodo setelah Pula Komodo dan Pulau Rinca

Pulau Padar dapat ditempuh sekitar 1,5 jam dari Pulau Rinca menggunakan kapal motor. Jaraknya lebih dekat jika dibandingkan Pulau Komodo. Untuk mencapai pulau ini kita akan melewati sebuah selat yang dinamakan Selat Lintah. Hal yang paling dicari oleh mereka yang ingin mengunjungi Pulau Padar adalah pemandangannya. Pulau Padar atau juga sering disebut Gili Padar memang memiliki pemandangan yang begitu elegan. Terutama dari atas bukit yang ada di pulau itu. Jika kamu kesana tidak pada musim kemarau panjang, pemandangan hijau rerumputan berpadu dengan birunya laut di TN Komodo akan membuatmu seolah tak ingin pulang. Rasanya ingin sekali menghabiskan waktu lebih lama di sana. Menikmati secuil keindahan yang dipersembahkan oleh alam Indonesia

pulau padar 2

Foto: https://mdcahya.wordpress.com/

Pulau Padar memang bukan merupakan objek wisata utama di TN Komodo. Namun, suasana dan pemandangan indah yang ada di pulau itu sepertinya terlalu sayang jika kita lewatkan begitu saja. Jadi, sebaiknya jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi pulau cantik ini selagi di TN Komodo

 

Kegiatan menarik di Pulau Padar

Pulau Padar memiliki pantai dengan pasir putih dan air laut yang sangat-sangat bersih. Jalan-jalan menyusuri pantai atau bermain dengan air adalah kegiatan yang tentu saja akan menyenangkan. Namun, cara terbaik untuk menikmati keindahan Pulau Padar adalah dengan trekking ke puncak bukit dimana kita akan mendapatkan pemandangan yang tak akan pernah kita dapatkan di tempat lain. Birunya perairan di TN Komodo adalah sajian yang akan kita dapatkan di Pulau Padar. Pulau Padar dikelilingi oleh beberapa pantai. Dari puncak bukit di pulau ini kita bisa menyaksikan kecantikan pantai-pantai tersebut. Termasuk Pink Beach yang menjadi primadona di TN Komodo

pulau padar 4

Foto: http://www.cumilebay.com/

Dalam perjalanan menuju puncak bukit di Pulau Padar ini kita akan melewati padang rumput yang terlihat sangat hijau, luas dan indah. Asalkan kita kesana saat tidak musim kemarau panjang, mata kita akan disuguhi oleh hijaunya padang rumput yang akan membuat kita ikut menjadi hijau

 

Featured image