Gunung Lawu yang berada di perbatasan propinsi Jawa Tengah dan Timur memiliki potensi wisata alam yang sangat berlimpah.

Tidak hanya para pendaki saja yang bisa menikmati keindahan alam di Gunung Lawu karna ada banyak tempat menarik di sekitar Gunung Lawu yang bisa digunakan untuk menikmati keindahan alam tanpa harus melakukan pendakian

Salah satu tempat yang sangat cocok untuk menikmati keindahan alam Gunung Lawu adalah Cemoro Sewu. Tempat ini merupakan salah satu pintu masuk untuk melakukan pendakian Gunung Lawu yang juga merupakan kawasan wisata. Setiap hari, tempat ini selalu ramai oleh pengunjung yang ingin menikmati segarnya suasana pegunungan

Cemoro Sewu berada tepat di sebelah timur gapura perbatasan antara propinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jadi, tempat ini sudah masuk wilayah Jawa Timur

Hawa di sekitar Cemoro Sewu ini terkenal sangat dingin. Di sekitar tempat wisata ini terdapat banyak warung-warung di pinggir jalan. Para wisatawan biasanya menghabiskan waktu di warung-warung tersebut sambil menikmati minuman hangat serta jagung bakar sambil bercengkrama. Selain menikmati jajanan warung, kamu juga bisa menikmati jajanan murah meriah penghangat badan seperti cilok, pentol bakso serta beberapa jajanan lain

IMG_3936

Para pendaki yang akan melakukan pendakian ke puncak Gunung Lawu biasanya juga melakukan hal yang sama. Sebelum naik, mereka terlebih dulu akan menikmati suasana di sekitar Cemoro Sewu yang walaupun dingin namun tetap menyenangkan. Di pos pendakian Cemoro Sewu juga terdapat beberapa warung yang menjual cindera mata khas Gunung Lawu

Jika kamu ingin merasakan serunya camping namun tidak memiliki fisik yang cukup kuat untuk naik ke puncak, di sekitar Cemoro Sewu ini juga terdapat area camping ground yang bisa dipergunakan untuk mendirikan tenda. Lokasinya berada tepat setelah gerbang pendakian

Jika kamu melakukan pendakian ke puncak Lawu melalui Cemoro Sewu, kamu akan melewati sebuah track yang pemandangannya banyak didominasi oleh pohon cemara. Itulah sebabnya kenapa daerah ini dinamakan Cemoro Sewu yang dalam Bahasa Indonesia berarti cemara seribu. Jika ditempuh dari Tawangmangu, kira-kira butuh waktu 15 menit naik kendaraan bermotor untuk sampai ke Cemoro Sewu