Ransel dengan ukuran besar atau kita sering menyebutnya carrier merupakan salah satu perlengkapan yang wajib dimiliki oleh setiap traveler, terutama backpacker. Ransel sangat penting karna kita akan selalu membutuhkannya setiap kali melakukan perjalanan

Memilih ransel adalah pekerjaan yang gampang-gampang susah. Gampang karna kita tinggal pergi ke toko outdoor terdekat. Susah karna terlalu banyak pilihan justru akan membuat kita bingung

Ada banyak sekali model dan juga merk carrier yang beredar di pasaran. Tentunya dengan harga yang bervariatif. Ada beberapa hal yang harus benar-benar kamu perhatikan sebelum memilih sebuah ransel dan membawanya pulang.

Sebelum mengunjungi toko outdoor terdekat untuk membeli carrier, pastikan beberapa poin di bawah ini tidak kamu lewatkan

 

1. Mahal sedikit tidak masalah asal kwalitasnya memang bagus

Carrrier merupakan salah satu perlengkapan traveling yang harganya tergolong mahal. Semakin terkenal merknya, semakin mahal pula harganya. Setidaknya, kita harus menyiapkan budget 400.000 jika ingin membeli carrier baru. Kalau kita mengingingkan merk yang lebih terkenal, kita juga harus menyiapkan uang lebih mahal. Hukum “ada uang ada barang” sangat berlaku saat kita membeli carrier

Secara pribadi, saya lebih menyarankan untuk membeli carrier yang harganya sedikit lebih mahal namun kwalitasnya memang sudah terbukti. Kalau memang budget mencukupi, tak ada salahnya untuk membeli carrier merk luar seperti REI, Jack Wolfskin, North Face, hingga Deuter. Merk lokal sebenarnya juga tidak kalah bagus. Beberapa merk lokal yang cukup populer di kalangan traveler yang kwalitasnya sudah terbukti antara lain Eiger, Consina, Cozmeed dan Avtech

 

2. Pilih model yang benar-benar sesuai pilihan

Di toko outdoor, kamu akan menjumpai banyak sekali model carrier dari berbagai merk. Memilih carrier tak jauh beda dengan memilih baju. Kita harus benar-benar klik dengan model dan juga warnya sebelum memutuskan untuk membeli. Beberapa model carrier jaman sekarang dilengkapi dengan tali pundak yang bisa diatur ketinggiannya. Contoh merk lokal yang punya tas model begini adalah Cozmeed

Hampir semua carrier telah dilengkapi dengan sirkulasi udara di bagian belakang yang membuat punggung kita tidak terlalu berkeringat saat menggendongnya. Sistem sirkulasi udara seperti ini sangat penting terutama kalau kita sering traveling ke alam terbuka seperti gunung atau daerah/negara dengan iklim tropis

 

3. Jangan malu untuk mencoba

Secara pribadi saya lebih memilih untuk membeli carrier di toko offline daripada online. Alasannya simple, karnya saya bisa mencobanya terlebih dulu sebelum benar-benar memakainya saat traveling. Banyaknya fitur tambahan yang dimiliki oleh sebuah carrier kadang justru membuatnya menjadi tidak nyaman. So, untuk menghindari penyesalan di belakang, beli lah carrier secara offline di toko outdoor terdekat

Tentu saja, membeli carrier di toko online juga bukan pilihan yang salah. Toh yang jual juga banyak. Hanya saja, seperti yang sudah saya singgung di atas, kita harus siap dengan konsekuensinya

 

4. Pastikan carrier yang kita pilih sudah dilengkapi dengan cover bag

Cover bag merupakan fitur wajib saat kita memilih carrier. Ini akan sangat berguna saat musim hujan. Jangan sampai tertipu, beberapa model carrier dijual dengan harga yang lebih murah, namun tidak menyertakan cover bag secara default sehingga kita harus membelinya secara terpisah. Harga cover bag sendiri juga cukup mahal. Contohnya Consina, harga cover bag Consina untuk carrier berkapasitas 60 liter adalah sekitar Rp 80.000

5. Pilih kapasitas sesuai kebutuhan

Kamu juga harus benar-benar paham tentang kebutuhan. Untuk apa kamu membeli ransel tersebut. Kalau tujuannya adalah untuk dibawa mendaki gunung, pilihlah carrier yang memiliki kapasitas minimal 50 liter. Untuk cowok, sangat direkomendasikan untuk membeli carrier dengan kapasitas minimal 60 liter karna barang yang kita bawa saat mendaki sangatlah banyak. Semakin besar kapasitas carrier, semakin banyak pula barang yang bisa kita bawa

 

6. Kantong luar

Soal kantong luar, ini juga ada hubungannya dengan poin dua. Kalau kita lebih suka dengan model yang simple, pilihlah carrier yang tak terlalu banyak kantong luarnya. Kantong luar sebenarnya akan banyak membantu untuk menaruh barang-barang berukuran kecil seperti gadget, kunci, dompet serta item-item lain

Sebisa mungkin untuk memilih carrier yang memiliki kantong di bagian samping. Kantong samping ini nantinya akan sangat berguna untuk menaruh tempat minum sehingga kita tak perlu membongkar isi carrier setiap kali ingin minum.

 

7. Pastikan ransel tersebut dilengkapi dengan sabuk dada dan perut

Hampir semua carrier telah dilengkapi dengan sabuk dada dan perut. Tapi, siapa tahu saja kamu akan menemukan model carrier yang tak dilengkapi dengan sabuk dadan dan perut. Jadi, pastikan bahwa carrier yang kamu pilih telah dilengkapi dengan sabuk dadan dan perut. Kelihatannya sepele, namun ini akan membuat kita lebih leluasa untuk bergerak serta akan sedikit meringankan beban yang kita bawa karna carrier tak akan bergoyang ke kanan kiri

 

Featured image