Koes Plus pernah bilang, “orang bilang tanah kita tanah surga, tongkat batu dan kayu jadi tanaman”. Indonesia memang negara yang subur. Kaya akan sumber daya alam dan juga budaya.

Maka sudah sepantasnyalah kalau Indonesia menjadi destinasi wisata kelas dunia. Sayangnya, di beberapa aspek (termasuk pariwisata) negara kita masih tertinggal dari beberapa negara tetangga. Indikasinya adalah jumlah kunjungan wisatawan mancanegara yang masih jauh di bawah Malaysia dan Singapura.

Padahal, seperti yang disebutkan tadi, negara kita adalah negara yang kaya akan sumber daya alam. Soal destinasi, kita tak kalah. Atraksi wisata juga melimpah. So, sudah saatnya kita bangkit.

Angin segar mulai berhembus dari sektor wisata halal. Di ajang World Halal Tourism Awards 2016, Indonesia menyapu bersih semua penghargaan. Ajang ini sendiri terdiri atas 16 kategori, sedangkan Indonesia ikut berpartisipasi dalam 12 kategori. Dan menang semua!

Dengan demikian, sebagaimana dikutip dari situs resmi Kementrian Pariwisata, Indonesia keluar sebagai juara umum pada ajang yang diadakan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab tersebut. Ajang ini sendiri telah berlangsung selama beberapa waktu lalu. Hasilnya baru diumumkan tanggal 7 Desember. Metode yang digunakan untuk penilaiannya pun cukup fair karna melibatkan partisipasi dari masyarakat umum melalui sistem voting.

Menurut Menteri Pariwisata, Arif Yahya, Turki dan Malaysia adalah dua negara yang menjadi pesaing berat Indonesia untuk wisata halal dunia. Sebelumnya, kedua negara tersebut sering mendominasi ajang ini.

Aceh, yang saat ini sedang berduka akibat terkena gempa, berhasil mendapatkan dua penghargaan dalam kategori World’s Best Halal Cultural Destination dan World’s Best Airport for Halal Travellers. Berikut ini adalah 12 kategori yang berhasil dimenangkan Indonesia:

  1. World’s Best Airline for Halal Travellers: Garuda Indonesia
  2. World’s Best Airport for Halal Travellers: Sultan Iskandar Muda International Airport, Aceh
  3. World’s Best Family Friendly Hotel Winner: The Rhadana Kuta, Bali
  4. World’s Most Luxurious Family Friendly Hotel: The Trans Luxury Hotel Bandung
  5. World’s Best Halal Beach Resort: Novotel Lombok Resort & Villas
  6. World’s Best Halal Tour Operator: ERO Tour, West Sumatera
  7. World’s Best Halal Travel Website: www.wonderfullomboksumbawa.com
  8. World’s Best Hajj & Umrah Operator: ESQ Tours and Travel
  9. World’s Best Halal Honeymoon Destination: Sembalun Valley Region, West Nusa Tenggara
  10. World’s Best Halal Destination: West Sumatera
  11. World’s Best Halal Culinary Destination: West Sumatera
  12. World’s Best Halal Cultural Destination: Aceh

 

Featured image